System Operasi Android (Android OS)

MEDIA CELLULAR 9:52 AM
Apa itu OS Android?

Android adalah mobile platform yang baru berbasis Linux (kernel 2.6). Ini memungkinkan para vendor tidak perlu membayar ijin pemakaian dalam mengeluarkan handset baru.

Harganya semahal Iphone?
Pasti lebih murah  
HTC G1 sebagai handset ber-OS android pertama di jual di Amerika dengan harga US$ 179,99 (Rp 1,7 juta) dengan kontrak 2 tahun bersama T-Mobile.
Nah supaya tidak bingung  kita bahas kelemahan dan kelebihan OS Android ini 
KELEBIHAN:
Gratis  , developer aplikasi tidak perlu membayar untuk membuat aplikasi. Aplikasinya pun jadi ikut gratis.
Didukung penuh google, artinya pengguna tersinkronisasi langsung dengan Google Account kita, contoh : Gmail, Google Contact, Google Calendar dan Youtube.
Vendor lebih rajin mengeluarin handset karena mereka tidak perlu bayar ijin pemakaian.
Pengguna tidak perlu bayar untuk men-donwnload dan meng-install aplikasi di Android.
Pemakaiannya relatif lebih user friendly.
Teknologi layar sentuh capasitive (hanya bisa dipakai dengan jari tangan, tidak bisa pakai Stylus) seperti iPhone.
Stabil, tidak mudah hang.
Aman terhadap virus.
Aplikasi game 3D berjalan lancar ini dikarenakan virtual Java machine Dalvik yang dipakai Android mantap dalam memanage memory didukung pula Linux (kernel 2.6).

Konektifitas lengkap dari Bluetooth, WIFI dan GPS yang berguna untuk multiplayer game hingga

aplikasi Social Networking Service.
Aplikasi bisnis ada di Android kecuali aplikasi Microsoft Office.
Harga yang relatif lebih murah (nyaris hanya sepertiga iPhone).
Kekurangan:
Karena masih baru, maka belum banyak aplikasi yg tersedia untuk android, namun tidak menutup

kemungkinan bakal bertambah banyak mengingat Android adalah OS open source. Hampir semua

aplikasi bisa didapat gratis, dan dapat diunduh melalui fasilitas Android Market dan

blog-blog pribadi.
Bagi orang yg belum pernah memakainya mungkin akan sedikit membingungkan
ponsel Android kurang nyaman jika dipakai untuk telepon.
Masih sedikit yg memakai OS ini.
Android masih mampu sedikit mengimbangi Wndows Mobile untuk terintegrasi dengan Exchange (outlook) server tanpa hambatan.
Handset apa saja yang mendukung OS ini dan tersedia di pasaran? Coba klik di Situs Resmi Android Indonesia ini.

Kelebihan yang bersifat mendasar yang banyak dimiliki OS Android ini diyakini akan menggerus pasar windows mobile, iPhone, dan bahkan Blackberry. Benarkah demikian? Yuk kita tunggu saja respon pasar terhadap OS ini, khususnya di Indonesia .

Sumber tulisan :
www.silogisme.com
www.yukjualanpulsa.com
www.pckuonline.co.cc
www.wartawarga.gunadarma.ac.id

Artikel Terkait

Previous
Next Post »